Bendera Arab Saudi

Rasio bendera: 2:3

Bendera Arab Saudi memaparkan kalimat syahadat, لا إله إلا الله محمد رسول الله (Tiada Tuhan melainkan Allah, dan Muhammad itu utusan Allah) ditulis dengan khat Tsulutsi.

Kalimat ini dianggap suci, oleh itu bendera ini tidak boleh dipaparkan di pakaian atau benda-benda yang lain. Arab Saudi telah membantah cadangan Fédération Internationale de Football Association untuk memaparkan bendera ini, bersama bendera-bendera yang lain, di sebuah bola yang akan digunakan untuk pertandingan sepak bola Piala Dunia 2002. Pegawai Saudi mengatakan bahwa menendang bola dengan kalimat tersebut adalah sesuatu yang tidak dapat diterima. Bendera ini juga tidak boleh dikibarkan setengah tiang sebagai tanda perkabungan disebabkan adanya kalimat syahadat tersebut.

Bendera ini berdasarkan bendera gerakan Salafi yang menguasai pemerintahan Arab Saudi. Saat berhasil menguasai takhta Nejd pada 1912, Ibnu Saud menambah bentuk pedang dalam bendera suci tersebut. Bendera ini dijadikan resmi dengan pendirian Kerajaan Arab Saudi pada 1932.

Lihat pula



Sumber :
sepakbola.biz, wiki.kpt.co.id, id.wikipedia.org, dsb.