Didik Darmadi

Didik Darmadi (lahir di Solo, Jawa Tengah, 14 Maret 1960) adalah pemain sepak bola Indonesia. Ia beberapa kali terpilih sebagai anggota tim nasional Indonesia untuk Pra Piala Dunia. Didha, nama panggilannya, sejak tahun 1981 tak pernah absen dari tim nasional. Ia juga merupakan salah satu lulusan PSSI Binatama.

Pelatih yang membesarkannya adalah Djamiat Dhalhar dan Sutjipto Suntoro. Karirnya diawali di klub Adidas HWM Solo, kemudian besar di klub Warna Agung. Pada tahun 1982, ia hijrah ke Indonesia Muda. Didha adalah pengagum Anwar Sadat.

Posisi yang biasa ia mainkan adalah sebagai pemain belakang.

Pranala luar

 
 
  • Diumumkan pada Final Piala Indonesia 2007


Sumber :
ensiklopedia.web.id, wiki.program-reguler.co.id, id.wikipedia.org, dsb.