Plasa Klaten

Plasa Klaten adalah sebuah mal (plaza) yang terletak di Jl. Pemuda 75, Kota Klaten, yang terdiri atas 4 lantai. Plasa Klaten merupakan mal pertama dan terbesar di kota Klaten, mulai beroperasi sejak tahun 1995. Namun sejak reformasi, isu teror bom yang merebak pada tahun 2000-an, dan pasca-gempa 2006, jumlah pengunjung yang datang tidak seramai seperti sebelum tahun 2000. Gedung dengan 4 lantai yang sempat rusak akibat diguncang gempa tersebut masih dengan konstruksi lama dan penampilan yang masih asli & belum diperbarui sejak pertama kali berdiri.

  • Lantai 1: Foodmart, Buccheri, Matahari Dept. Store, Laris, Italy, Bank Jateng, Bank OCBC NISP, Optik Pranoto, dll.
  • Lantai 2 : Matahari Dept. Store, Timezone, Foodcourt, dll.
  • Lantai 3 : Pusat perbelanjaan gadget & komputer Klaten
  • Lantai 4 : Tahap renovasi (dahulu untuk hiburan seperti biliard, foodcourt, pameran, dll.)


Sumber :
id.wikipedia.org, ilmu-pendidikan.com, wiki.kuliah-karyawan.com, dsb.