Desember 2007

Peristiwa
ProyekWiki Peristiwa terkini

Anda dapat membantu Wikipedia memperbarui peristiwa terkini dengan bergabung ke ProyekWiki Peristiwa Terkini.

Jika Anda berniat menambahkan berita, gunakan format berikut:

{{Berita
| tgl =
| ber =
| HU =
| gbr =
| cap =
| wid =
| u1 =
| n1 =
| u2 =
| n2 =
| u3 =
| n3 =
| u4 =
| n4 =
| u5 =
| n5 =
}}

Kamis, 27 Desember 2007

27 Desember 2007 - Mantan Perdana Menteri Pakistan Benazir Bhutto (54) (gambar) tewas dalam suatu serangan saat ia berkampanye untuk pemilihan umum 8 Januari 2008. (AP)

27 - SBY-Jusuf Kalla Dinilai Gagal Bangun Perekonomian (Koran Indonesia)

Rabu, 26 Desember 2007

26 - Penduduk Banda Aceh Meningkat Pasca tsunami (Koran Indonesia)

26 - Banjir dan tanah longsor terjadi di Kabupaten Karanganyar. Korban tewas mencapai 67 orang dan 4 luka-luka. Diperkirakan jumlah korban tewas akan terus bertambah mengingat masih banyaknya jumlah korban yang hilang. (Kompas)

Rabu, 19 Desember 2007

19 - Sedikitnya 50 orang tewas saat rangkaian kereta api tergelincir dari relnya di Sindh, Pakistan. (BBC)

19 - Lee Myung-bak menjadi pemenang pemilu presiden Korea Selatan.

Senin, 17 Desember 2007

17 - Para ilmuwan menemukan dua spesies baru mamalia di Pegunungan Foja di Papua. (Discovery)

Sabtu, 15 Desember 2007

15 - AS akhirnya menyetujui konsensus baru untuk menekan laju perubahan iklim pada Konferensi Perubahan Iklim PBB 2007. (Kompas)

Kamis, 13 Desember 2007

13 - Para anggota Uni Eropa menandatangani Perjanjian Lisboa.(Situs Resmi)

Rabu, 12 Desember 2007

12 - Pelawak ternama, Basuki, meninggal dalam usia 51 tahun karena serangan jantung saat bermain futsal bersama teman-temannya. (detik)

Selasa, 11 Desember 2007

11 - Dua bom meledak di Aljir menelan korban 26 orang, termasuk 11 pegawai PBB, tewas.

Kamis, 6 Desember 2007

6 - SEA Games ke-24 dibuka di Nakhon Ratchasima, Thailand. (Situs Resmi)

Senin, 3 Desember 2007

{{{title}}}
Iran

3 - Laporan intelijen Amerika Serikat menyebutkan bahwa Iran telah menghentikan program senjata nuklirnya sejak tahun 2003. (CNN)

3 - Komlan Mally dilantik sebagai Perdana Menteri Togo.(African Press Agency)

3 - Pembukaan Konferensi PBB tentang Perubahan Iklim di Bali. Australia meratifikasi Protokol Kyoto. (detik)

Minggu, 2 Desember 2007

2 - Dalam sebuah referendum, para pemilih di Venezuela menolak amandemen undang-undang yang diajukan Presiden Hugo Chávez. (Kompas)

2 - Partai Presiden Rusia Vladimir Putin meraih 62,8% suara dalam pemilu Legislatif Rusia; hasil resmi untuk pertama kalinya dirilis. (Reuters)

Sabtu, 1 Desember 2007

1 - Terminal Keberangkatan Domestik pada Bandara Polonia, Medan, Sumatera Utara terbakar pada pukul 20:30 WIB. (detik.com)



Sumber :
id.wikipedia.org, informasi.web.id, wiki.gilland-ganesha.com, dsb.